Dokumentasi BAZNAS Sragen

CHECKING LAHAN UNTUK PROGRAM LUMBUNG PANGAN JAGUNG DI DESA NGARGOSARI, SUMBERLAWANG, SRAGEN

01/02/2024 | Humas
BAZNAS Sragen melakukan Checking Lokasi Lahan untuk Program pemberdayaan petani Lumbung Pangan Jagung. Lokasi di Desa Ngargosari Kecamatan Sumberlawang Kabupaten Sragen.
Checking yang dilakukan meliputi pengecekan ketersediaan air, lokasi lahan, lalu mengukur ph tanah dengan ph meter. Selanjutnya calon petani yang akan menjadi mustahik dilakukan Verval data terlebih dahulu.
Luas lahan yang akan dijadikan sebagai lumbung pangan kurang lebih mencapai 15 Ha.
Mohon doa dari seluruh sahabat BAZNAS semoga program ini dapat bermanfaat bagi Muzzaki dan juga Mustahik. Aminnn

Copyright © 2022 BAZNAS

Kebijakan Privasi   |   Syarat & Ketentuan   |   FAQ