WhatsApp Icon
BAZNAS SRAGEN LAKSANAKAN PENTASHARUFAN BANTUAN BEASISWA PENDIDIKAN DALAM RANGKA HUT GOW KE-56

BAZNAS Kab. Sragen melaksanakan pentasharufan secara simbolis bantuan beasiswa pendidikan kepada para siswa berprestasi dari keluarga pra sejahtera.

Kegiatan ini diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Gabungan Organisasi Wanita (GOW) Kabupaten Sragen ke-56, bertempat di

Gedung  KORPRI Kab. Sragen. Bantuan beasiswa tersebut diserahkan secara simbolis oleh Ketua Gabungan 

Organisasi Wanita (GOW) Kab. Sragen, Ibu Supami Suroto, bersama Ketua TP PKK Kab. Sragen, Ibu Linda Sigit Pamungkas. Bantuan ini diberikan kepada 10

anak didik yang terdiri dari 4 siswa tingkat Sekolah Dasar (SD), 4 siswa tingkat Sekolah

Menengah Pertama (SMP), dan 2 siswa tingkat Sekolah Menengah Atas (SMA).

Melalui bantuan beasiswa ini, diharapkan para penerima dapat semakin termotivasi untuk terus belajar, berprestasi, dan meraih cita-cita, sehingga kelak mampu menjadi generasi yang mandiri.

22/01/2026 | Kontributor: Humas
BAZNAS Kabupaten Sragen Tingkatkan Kapasitas Petani Melon Premium Binaan

BAZNAS Kabupaten Sragen melaksanakan kegiatan maintenance dan pendampingan kepada para petani Melon Premium binaan yang bertempat di Pendopo Objek Wisata Kun Gerit. Kegiatan ini dihadiri oleh Wakil Ketua Bidang II BAZNAS Kabupaten Sragen serta manajemen Wisata Kun Gerit sebagai bentuk sinergi dalam mendukung pengembangan pertanian produktif berbasis pemberdayaan mustahik.

Peserta kegiatan berjumlah 10 orang yang merupakan perwakilan dari lima greenhouse binaan BAZNAS Kabupaten Sragen, yaitu Ponpes Annajah, Ponpes Darul Qur’an, Puro, Kun Gerit, dan Poleng. Para peserta mendapatkan peningkatan kapasitas pengetahuan dan keterampilan dalam pengelolaan greenhouse melon, mulai dari perawatan tanaman, pengendalian hama, hingga strategi optimalisasi hasil panen agar menghasilkan produk yang berkualitas dan bernilai jual tinggi.

Selain itu, dalam kegiatan pendampingan ini para petani juga dibekali dengan ilmu praktis pembuatan pupuk organik secara mandiri. Pembekalan ini bertujuan untuk menekan biaya produksi, menjaga kesuburan tanah, serta mendukung penerapan pertanian yang ramah lingkungan dan berkelanjutan.

Melalui kegiatan maintenance dan pendampingan yang dilakukan secara berkelanjutan, BAZNAS Kabupaten Sragen berkomitmen untuk terus mendorong kemandirian ekonomi mustahik, khususnya melalui penguatan sektor pertanian produktif. Diharapkan, program ini mampu meningkatkan kesejahteraan petani binaan sekaligus memberikan dampak ekonomi yang positif bagi masyarakat sekitar.

19/01/2026 | Kontributor: Humas
BAZNAS Sragen Dukung Pengentasan Kemiskinan melalui Workshop Bersama Pemkab Sragen

BAZNAS Kabupaten Sragen terus memperkuat sinergi dan kolaborasi dengan Pemerintah Kabupaten Sragen dalam upaya penanggulangan dan pengentasan kemiskinan. Komitmen tersebut diwujudkan melalui keikutsertaan BAZNAS Sragen sebagai narasumber dalam Workshop Penanggulangan Kemiskinan yang diselenggarakan pada Rabu, 7 Januari 2026, bertempat di Aula Sukowati, Kantor Terpadu Pemerintah Daerah Kabupaten Sragen.

Dalam workshop tersebut, BAZNAS Kabupaten Sragen memaparkan berbagai program unggulan yang secara khusus dirancang untuk mendukung penanggulangan dan pengentasan kemiskinan di Kabupaten Sragen. Program-program tersebut meliputi bidang sosial, ekonomi, pendidikan, kesehatan, hingga pemberdayaan masyarakat, yang selaras dengan arah kebijakan pembangunan daerah.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Bupati Sragen, Bapak Sigit Pamungkas, S.IP., M.A., serta diikuti oleh perwakilan dari berbagai perangkat daerah terkait, antara lain Bapperida, Dinas Sosial, Disperkim, Diskumindag, DKP3, dan Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Sragen. Kehadiran lintas instansi ini menjadi wujud komitmen bersama dalam membangun koordinasi dan integrasi program penanggulangan kemiskinan yang lebih efektif dan tepat sasaran.

Berdasarkan data terbaru, tingkat kemiskinan di Kabupaten Sragen menunjukkan penurunan yang signifikan. Pada Maret 2025, persentase penduduk miskin tercatat turun menjadi 11,22%, dari sebelumnya 12,41% pada Maret 2024. Capaian ini merupakan penurunan tertinggi di wilayah Solo Raya, yang mencerminkan efektivitas berbagai program penanggulangan kemiskinan yang dijalankan secara kolaboratif oleh Pemerintah Kabupaten Sragen bersama para pemangku kepentingan, termasuk BAZNAS Kabupaten Sragen.

Melalui forum workshop ini, diharapkan terjalin pemahaman bersama serta penguatan sinergi antar pemangku kepentingan dalam merumuskan strategi dan langkah konkret penanggulangan kemiskinan di Kabupaten Sragen. BAZNAS Kabupaten Sragen berkomitmen untuk terus berperan aktif sebagai mitra strategis pemerintah daerah dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat dan menurunkan angka kemiskinan secara berkelanjutan.

09/01/2026 | Kontributor: Humas
Mengawali Tahun 2026 Dengan Subuh Ceria Berjamaah untuk Kabupaten Sragen yang Penuh Berkah

Sragen — Kamis, 1 Januari 2026, bertempat di Halaman Kantor Terpadu Pemerintah Daerah Kabupaten Sragen, BAZNAS Kabupaten Sragen turut berpartisipasi dalam kegiatan Subuh Ceria, Senam dan Sarapan Bareng yang diselenggarakan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Sragen. Kegiatan yang terbuka untuk umum ini menjadi momentum kebersamaan masyarakat dalam mengawali tahun 2026 dengan penuh semangat, kebahagiaan, serta nilai-nilai spiritual.

Kegiatan Subuh Ceria diikuti ribuan jamaah dari berbagai elemen masyarakat. Acara diawali dengan sholat Subuh berjamaah yang berlangsung khidmat, kemudian dilanjutkan dengan tausiyah sebagai penguatan nilai keimanan dan ketakwaan dalam menyongsong tahun baru.

Dalam rangkaian kegiatan tersebut, juga dilaksanakan pengumuman dan penyerahan hadiah Lomba Masjid Preneur Fest 2025. Kegiatan ini merupakan bentuk apresiasi terhadap peran masjid dalam mendorong kemandirian serta penguatan ekonomi umat. Lomba ini mendapat dukungan dari Pemerintah Kabupaten Sragen, BAZNAS Kabupaten Sragen, Bank Syariah Sragen, Masjid Raya Al Falah, serta Sekolah Bisnis Sragen yang turut berperan sebagai sponsor.

Suasana acara semakin semarak dengan pembagian doorprize dan pelaksanaan kuis interaktif yang disambut antusias oleh para peserta. Setelah itu, kegiatan dilanjutkan dengan senam bersama yang diikuti secara massal, kemudian ditutup dengan sarapan bareng sebagai simbol kebersamaan dan kepedulian terhadap pola hidup sehat.

Melalui kegiatan ini, diharapkan terjalin ukhuwah yang semakin erat, meningkatnya kesadaran spiritual di tengah masyarakat, serta terbangunnya kolaborasi yang kuat antara pemerintah daerah, lembaga keagamaan, dunia usaha, dan masyarakat dalam mewujudkan Kabupaten Sragen yang religius, sehat, dan sejahtera.

01/01/2026 | Kontributor: Humas
BAZNAS Sragen Tasharufkan Bantuan RTLH Besamaan Launching Desa Pilot Project Posyandu 6 Standar Pelayanan Minimal (SPM)

BAZNAS Kabupaten Sragen melaksanakan pentasharufan bantuan Program Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) secara simbolis di Desa Mojopuro, Kecamatan Sumberlawang. Kegiatan ini menjadi bagian dari rangkaian Launching Desa Pilot Project Posyandu 6 Standar Pelayanan Minimal (SPM) yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas layanan dasar kepada masyarakat.

Penyerahan bantuan RTLH dilakukan secara langsung oleh Ketua Pembina Posyandu Provinsi Jawa Tengah, Ibu Hj. Nawal Arafah Yasin, didampingi oleh Bupati Sragen, Sigit Pamungkas, S.IP., M.A., serta Ketua TP Posyandu Kabupaten Sragen, Ibu Linda Sigit Pamungkas. Kehadiran para pemangku kebijakan tersebut menunjukkan kuatnya dukungan dan komitmen bersama dalam upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Sinergi lintas sektor antara pemerintah daerah, BAZNAS, dan Posyandu ini menjadi wujud nyata kolaborasi dalam mengatasi permasalahan sosial, khususnya di bidang perumahan layak huni. Melalui Program RTLH, BAZNAS Kabupaten Sragen berupaya membantu masyarakat kurang mampu agar dapat memiliki hunian yang lebih layak, sehat, dan aman.

Diharapkan, bantuan ini tidak hanya memberikan manfaat secara fisik, tetapi juga mampu meningkatkan kualitas hidup penerima manfaat secara berkelanjutan, serta mendukung terwujudnya lingkungan masyarakat yang lebih sejahtera.

BAZNAS Kabupaten Sragen menyampaikan terima kasih kepada seluruh muzakki dan pihak terkait yang telah berkontribusi dan mempercayakan zakat, infak, dan sedekahnya untuk disalurkan melalui program-program kemaslahatan umat. Semoga kolaborasi dan kebaikan ini terus berlanjut demi Sragen yang lebih peduli dan berdaya.

24/12/2025 | Kontributor: Humas

Berita Terbaru

Kunjungan Studi Tiru BAZNAS Wonogiri ke Program Pemberdayaan Mustahik Pertanian Melon Premium di Sragen
Kunjungan Studi Tiru BAZNAS Wonogiri ke Program Pemberdayaan Mustahik Pertanian Melon Premium di Sragen
Sebagai bentuk sinergi dan komitmen dalam penguatan program pemberdayaan mustahik, BAZNAS Kabupaten Sragen menerima kunjungan studi tiru dari BAZNAS Kabupaten Wonogiri. Kunjungan ini difokuskan pada pelaksanaan program budidaya melon premium yang dikelola dalam sistem greenhouse. Kegiatan studi tiru ini dilaksanakan di Greenhouse Melon yang berada di kawasan wisata Kun Gerit, Kecamatan Gemolong, Kabupaten Sragen. Lokasi ini merupakan salah satu titik pemberdayaan mustahik yang telah berhasil dikembangkan oleh BAZNAS Sragen, khususnya dalam sektor pertanian hortikultura. Melalui kegiatan ini, kedua pihak saling berbagi pengalaman dan praktik terbaik dalam mengelola program pemberdayaan berbasis pertanian. Selain sebagai sarana belajar, kunjungan ini juga menjadi momentum mempererat hubungan kelembagaan antara BAZNAS kabupaten/kota, guna meningkatkan kualitas dan dampak dari setiap program yang dijalankan untuk kesejahteraan mustahik. Harapannya, kunjungan ini dapat menginspirasi dan memberikan wawasan baru bagi BAZNAS Wonogiri dalam mengembangkan program serupa di daerah mereka, serta menjadi langkah bersama dalam menciptakan ketahanan ekonomi umat berbasis potensi lokal.
BERITA19/06/2025 | Humas
Tanggul Jebol, Banjir Landa Kecamatan Tegowanu: Rumah Sehat BAZNAS Dirikan Posko Kesehatan untuk Warga Terdampak
Tanggul Jebol, Banjir Landa Kecamatan Tegowanu: Rumah Sehat BAZNAS Dirikan Posko Kesehatan untuk Warga Terdampak
Hujan deras yang terjadi pada Sabtu malam (17/5), disertai kiriman air dari wilayah hulu, menyebabkan tanggul Sungai Renggong di wilayah Kecamatan Tegowanu, Kabupaten Grobogan, jebol sepanjang sekitar 15 meter. Akibatnya, banjir merendam ratusan rumah warga serta lahan pertanian di sejumlah dusun di Desa Sukorejo dan Desa Tanggirejo. Tiga dusun terdampak paling parah di Desa Sukorejo adalah Dusun Jetak, Dusun Kedokombo, dan Dusun Jati. Ketinggian air di wilayah permukiman warga dilaporkan mencapai 50 sentimeter hingga satu meter. “Ketinggian air yang masuk ke area rumah warga cukup signifikan, hingga mencapai satu meter di beberapa titik,” ujar Kepala BPBD Grobogan, Wahyu Tri Darmawanto. Dari pendataan sementara, banjir merendam 70 rumah di Dusun Jetak, 130 rumah di Dusun Kedokombo, dan 150 rumah di Dusun Jati. Selain rumah, banjir juga menggenangi sawah warga dengan total luas terdampak mencapai 252 hektare. Di Desa Tanggirejo, air juga menggenangi jalan desa dan 42 rumah warga di Dusun Kedungwungu RT 01 dan RT 02 RW 01 dengan ketinggian air antara 30 hingga 50 sentimeter. Meskipun air mulai surut, warga masih berjuang memulihkan kondisi lingkungan pascabanjir. Rumah Sehat BAZNAS Hadir Bantu Warga Terdampak Sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi warga, Rumah Sehat BAZNAS turut hadir dan mendirikan posko layanan kesehatan di Dusun Jetak, Desa Sukorejo, salah satu wilayah yang terdampak paling parah. Posko ini didirikan segera setelah banjir surut untuk memberikan pertolongan medis kepada warga yang mulai mengeluhkan berbagai gangguan kesehatan. Tim medis dari Rumah Sehat BAZNAS memberikan pelayanan kesehatan secara gratis, termasuk pemeriksaan umum, pemberian obat, serta edukasi kebersihan lingkungan dan pencegahan penyakit pascabanjir. Layanan ini sangat dibutuhkan mengingat banyaknya warga, terutama anak-anak dan lansia, yang mengalami keluhan seperti: Diare, akibat konsumsi air yang terkontaminasi Infeksi saluran pernapasan atas (flu dan batuk pilek), karena lingkungan lembap dan cuaca ekstrem Penyakit kulit, seperti gatal-gatal dan infeksi jamur, akibat kontak dengan air banjir yang kotor “Banyak warga datang dengan keluhan diare dan penyakit kulit, terutama anak-anak. Kami juga melakukan penyuluhan mengenai pentingnya menjaga kebersihan diri dan air minum agar tidak terjadi peningkatan kasus,” ujar salah satu tenaga medis dari Rumah Sehat BAZNAS. Selain layanan pengobatan, tim Rumah Sehat BAZNAS juga menyalurkan perlengkapan kebersihan pribadi (hygiene kit) dan vitamin untuk meningkatkan daya tahan tubuh warga terdampak. Kehadiran posko ini disambut positif oleh warga. Salah satu warga Dusun Jetak, Sumarni (47), mengaku sangat terbantu. “Anak saya sempat diare setelah banjir. Alhamdulillah ada bantuan pengobatan gratis dari BAZNAS, jadi kami tidak perlu jauh-jauh ke puskesmas,” ujarnya. Upaya kolaboratif ini diharapkan bisa mempercepat pemulihan kondisi masyarakat dan mencegah timbulnya masalah kesehatan lanjutan pascabanjir. Rumah Sehat BAZNAS juga akan terus memantau kondisi kesehatan warga dan siap memperluas layanan jika diperlukan.
BERITA26/05/2025 | Humas
Panen Melon Premium KUB Lancar Barokah: Bukti Nyata Pemberdayaan Petani dari BAZNAS Sragen
Panen Melon Premium KUB Lancar Barokah: Bukti Nyata Pemberdayaan Petani dari BAZNAS Sragen
Pada tanggal 9 Mei 2025, para petani melon binaan BAZNAS Sragen yang tergabung dalam Kelompok Usaha Bersama (KUB) Lancar Barokah kembali melaksanakan panen melon di greenhouse mereka. Panen kali ini menjadi salah satu bukti nyata keberhasilan program pemberdayaan yang dijalankan melalui Program Lumbung Pangan. Di dalam greenhouse tersebut, terdapat empat jenis melon premium yang dibudidayakan, yaitu Melon The Blues, Aprilia, Lavender, dan Sweet Series D165. Total buah yang berhasil dipanen mencapai kurang lebih 1.000 buah, menunjukkan hasil yang menggembirakan dari proses budidaya yang dijalankan secara intensif dan terencana. Panen kali ini kembali menarik perhatian para pelanggan setia KUB Lancar Barokah. Para pengunjung yang datang tidak hanya antusias memilih dan membeli melon, tetapi juga menikmati suasana greenhouse sambil berswafoto bersama keluarga, sahabat, maupun rekan mereka. Hal ini menjadikan panen tidak hanya sebagai momen ekonomi, tetapi juga sebagai kegiatan sosial dan wisata edukasi pertanian yang menyenangkan. Program Lumbung Pangan merupakan salah satu upaya BAZNAS Sragen dalam meningkatkan kesejahteraan mustahik melalui pemberdayaan di bidang pertanian. Budidaya melon dalam greenhouse dipilih karena memiliki nilai ekonomi tinggi dan dapat dilakukan sepanjang tahun, tanpa tergantung musim. Dengan demikian, mustahik dapat memperoleh penghasilan tambahan secara berkelanjutan. Kesuksesan program ini tentu tidak terlepas dari peran serta para muzakki baik dari kalangan ASN, instansi pemerintah, maupun perorangan yang telah menunaikan zakatnya melalui BAZNAS. Zakat yang ditunaikan dikelola dan dikemas dalam program-program berkualitas yang membawa manfaat besar bagi para penerima manfaat. Alhamdulillah, panen kali ini menjadi bukti nyata bahwa zakat yang dikelola dengan baik mampu memberikan dampak positif dan berkelanjutan dalam upaya pengentasan kemiskinan, khususnya di sektor pertanian.
BERITA09/05/2025 | Humas
BAZNAS Sragen Laksanakan Audit Keuangan Tahun Buku 2024: Wujud Transparansi dan Akuntabilitas
BAZNAS Sragen Laksanakan Audit Keuangan Tahun Buku 2024: Wujud Transparansi dan Akuntabilitas
Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sragen telah melaksanakan kegiatan audit keuangan untuk Tahun Buku 2024. Audit ini dilaksanakan oleh Kantor Akuntan Publik (KAP) Sandra Pracipta, S.E., M.Acc., Ak., CA., CPA., Asean CPA., CFI., sebagai bentuk komitmen BAZNAS Sragen dalam menjaga akuntabilitas dan transparansi dalam pengelolaan dana Zakat, Infak, dan Sedekah (ZIS). Audit keuangan ini bertujuan untuk menilai kewajaran penyajian laporan keuangan serta memastikan bahwa seluruh transaksi memiliki bukti pendukung yang memadai. Selain itu, audit juga difokuskan pada evaluasi program-program pentasharufan yang telah dilaksanakan BAZNAS Sragen, guna memastikan bahwa seluruh penyaluran telah sesuai dengan ketentuan Asnaf (kelompok penerima zakat yang berhak) dan memberikan manfaat optimal bagi para mustahik. Sebagai bagian dari proses audit, tim auditor melakukan pemeriksaan lapangan dengan teknik sampling di berbagai lokasi penerima manfaat program. Beberapa titik sampling tersebut antara lain: Program Bantuan Masjid/Mushola, yang salah satunya menyasar Masjid Al-Falah di Mojomulyo, Sragen. Program Bantuan Modal Usaha, dengan sampling pada beberapa pelaku UMKM, seperti penjual bubur ayam di depan RS Amal Sehat Sragen, penjual lotis/rujak di depan Kantor BRI Sragen, serta pedagang es dan aneka minuman di depan MTs 5 Sragen. Program Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH), dengan pengambilan sampel di Desa Bendo, Kecamatan Sukodono, melalui kunjungan dan verifikasi kepada dua penerima manfaat. Program Lumbung Pangan Melon, yang menjadi program unggulan BAZNAS Sragen, juga turut diperiksa langsung di lokasi, yakni di Desa Poleng, Kecamatan Gesi. Melalui audit ini, BAZNAS Sragen menegaskan komitmennya dalam menjalankan tata kelola lembaga yang baik serta menjaga kepercayaan para muzakki. Transparansi dalam pengelolaan dana ZIS dan ketepatan penyaluran kepada mustahik merupakan prioritas utama BAZNAS Sragen, agar dana yang dihimpun benar-benar memberikan manfaat, tepat sasaran, dan membawa keberkahan bagi semua pihak.
BERITA30/04/2025 | Humas
BAZNAS Sragen Bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Sragen dalam Verifikasi Lapangan Program Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH)
BAZNAS Sragen Bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Sragen dalam Verifikasi Lapangan Program Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH)
Sragen, 25 April 2025 — Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sragen bersama Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sragen melaksanakan kegiatan verifikasi lapangan terkait Program Perbaikan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) di Desa Sidomulyo, Kecamatan Sragen. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya bersama dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat melalui penyediaan hunian yang layak dan nyaman. Kegiatan verifikasi turut dihadiri oleh Wakil Bupati Sragen, H. Suroto, beserta jajaran dari Pemkab Sragen, yang menunjukkan dukungan penuh pemerintah daerah terhadap program tersebut. Pada tahun 2024, BAZNAS Sragen berkontribusi dalam memperbaiki sebanyak 171 unit rumah, yang sebelumnya dalam kondisi tidak layak, menjadi rumah tinggal yang memenuhi standar kenyamanan dan kelayakan. Dalam pelaksanaan verifikasi, BAZNAS Sragen menggunakan aplikasi Mustappa (Mustahik Approval) sebagai alat bantu pengolahan data calon penerima bantuan. Aplikasi ini memberikan skor kelayakan berdasarkan sejumlah parameter yang telah ditentukan, sehingga proses verifikasi dapat dilakukan secara lebih objektif, cepat, dan akurat. Penggunaan aplikasi Mustoppa dinilai sangat efektif dalam meningkatkan akurasi data dan memastikan bahwa bantuan disalurkan tepat sasaran, sesuai dengan kriteria mustahik yang berhak menerima bantuan. Dengan pendekatan berbasis data ini, BAZNAS Sragen berupaya memperkuat integritas dan akuntabilitas dalam pelaksanaan program-program sosialnya. Melalui sinergi antara BAZNAS Sragen dan Pemerintah Kabupaten Sragen, diharapkan program RTLH dapat memberikan dampak positif yang berkelanjutan bagi kesejahteraan masyarakat, sekaligus mendukung upaya pemerintah daerah dalam menanggulangi kemiskinan dan meningkatkan kualitas hidup warga.
BERITA28/04/2025 | Humas
Petani Binaan BAZNAS Sragen Berbagi Ilmu untuk Maksimalkan Panen Melon Premium
Petani Binaan BAZNAS Sragen Berbagi Ilmu untuk Maksimalkan Panen Melon Premium
Sragen – BAZNAS Kabupaten Sragen menggelar kegiatan Evaluasi dan Sharing Budidaya Melon Premium yang diikuti oleh seluruh petani binaan. Kegiatan ini menjadi wadah penting untuk mengevaluasi hasil tanam sekaligus memperkuat pengetahuan teknis demi meningkatkan kualitas dan kuantitas panen melon premium. Para peserta yang hadir berasal dari berbagai kelompok tani binaan BAZNAS Sragen, antara lain KUB Barokah Farm dari Desa Brojol, Kecamatan Miri; KUB Lancar Barokah dari Desa Puro, Kecamatan Karangmalang; petani dari Pondok Pesantren An Najjah di Gondang; petani dari Desa Poleng, Kecamatan Gesi; serta KUB GH Melon di kawasan wisata Kun Gerit, Desa Jatibatur, Kecamatan Gemolong. Menambah nilai kegiatan, acara ini juga menghadirkan narasumber berpengalaman, Tri Norma—petani melon senior dari Kecamatan Mondokan. Dalam sesi berbagi, beliau memaparkan berbagai tips dan strategi budidaya melon di greenhouse agar hasil panen dapat lebih optimal. “Budidaya melon memerlukan ketelatenan tinggi, terutama dalam menjaga suhu dan kelembaban greenhouse. Kalau dikelola dengan serius, potensi ekonomi dari melon premium ini sangat besar,” jelas Tri Norma di hadapan para peserta. elain berbagi pengalaman, para petani juga melakukan evaluasi bersama terhadap proses budidaya yang telah dijalankan, mulai dari pengendalian hama hingga distribusi hasil panen. Suasana diskusi berlangsung hangat dan penuh semangat kolaborasi. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya berkelanjutan BAZNAS Sragen dalam memberdayakan petani melalui pembinaan intensif dan dukungan teknis. Harapannya, program ini dapat meningkatkan kemandirian ekonomi umat serta menjadikan sektor pertanian, khususnya budidaya melon premium, sebagai sumber penghidupan yang lebih menjanjikan.
BERITA22/04/2025 | Humas
BAZNAS Sragen Gelar Monitoring dan Verifikasi Lumbung Pangan Melon di Desa Puro
BAZNAS Sragen Gelar Monitoring dan Verifikasi Lumbung Pangan Melon di Desa Puro
Sragen – Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Kabupaten Sragen bersama sejumlah pihak menggelar kegiatan monitoring dan verifikasi (monev dan verval) di Lumbung Pangan Melon KUB Lancar Barokah yang berlokasi di Desa Puro, Kecamatan Karangmalang, Kabupaten Sragen, baru-baru ini. Kegiatan ini melibatkan sinergi antara BAZNAS Sragen, Dinas Pertanian Kabupaten Sragen, Pemerintah Kabupaten Sragen, Komdigi Pusat, serta tim dari Habibi Garden. Tujuannya adalah untuk memastikan efektivitas program binaan sekaligus meningkatkan kapasitas petani dalam mengadopsi teknologi pertanian modern berbasis smart farming. Melalui penerapan sistem pertanian cerdas dari Habibi Garden, para petani binaan didorong untuk lebih memahami dan memanfaatkan inovasi digital dalam pengelolaan pertanian mereka. Teknologi ini memungkinkan pemantauan kondisi lahan dan tanaman secara real-time sehingga keputusan dalam budidaya pertanian dapat dilakukan secara lebih tepat dan efisien. "Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya kami untuk memberdayakan petani lokal agar mampu meningkatkan hasil pertanian mereka," ujar perwakilan BAZNAS Sragen. "Dengan hasil panen yang optimal, diharapkan pendapatan petani meningkat dan secara bertahap mampu mengentaskan kemiskinan di wilayah tersebut." Lumbung Pangan Melon KUB Lancar Barokah merupakan salah satu program unggulan BAZNAS Sragen dalam mendukung ketahanan pangan daerah melalui pendekatan zakat produktif. Melalui pendampingan dan kolaborasi multipihak, program ini menjadi contoh konkret sinergi antara teknologi, pemberdayaan ekonomi, dan nilai-nilai sosial.
BERITA21/04/2025 | Humas
BAZNAS Sragen,Dispertan Sragen dan Komdigi Pusat Tinjau Green House Melon di Desa Poleng
BAZNAS Sragen,Dispertan Sragen dan Komdigi Pusat Tinjau Green House Melon di Desa Poleng
Sragen — Inovasi pertanian terus digalakkan di Kabupaten Sragen. Salah satunya terlihat dari kunjungan BAZNAS Sragen bersama Komdigi Pusat, Pemerintah Desa Poleng, dan Dinas Pertanian Kabupaten Sragen ke Green House Melon yang terletak di Desa Poleng, Kecamatan Gesi, Rabu (16/4). Kegiatan ini merupakan bagian dari monitoring dan verifikasi lapangan (verval) terhadap program Lumbung Pangan yang diinisiasi oleh BAZNAS Sragen. Fokusnya adalah memastikan green house berjalan optimal serta memberikan manfaat nyata bagi petani binaan di wilayah tersebut. Tak hanya melihat-lihat, tim gabungan juga berdiskusi langsung dengan para petani dan pengelola mengenai perkembangan budidaya melon, tantangan yang dihadapi, hingga peluang pengembangan ke depannya. Green house ini memang menjadi proyek percontohan dalam mengadopsi sistem pertanian modern yang lebih ramah lingkungan dan efisien. Green House Melon Desa Poleng merupakan hasil kerja sama antara BAZNAS Sragen dan Pemerintah Desa Poleng. Sejak dibangun, green house ini telah membantu petani dalam meningkatkan produktivitas dan menjaga kualitas panen, khususnya untuk komoditas melon yang memiliki nilai jual tinggi di pasaran. Dengan sistem tanam tertutup, petani dapat mengontrol suhu, kelembapan, dan hama secara lebih maksimal. Hasilnya, buah melon tumbuh lebih seragam dan sehat, serta lebih siap bersaing di pasar lokal maupun luar daerah. Program ini menjadi salah satu bukti nyata bahwa kolaborasi antara BAZNAS, pemerintah, dan masyarakat bisa mendorong lahirnya inovasi di sektor pertanian. Harapannya, model seperti ini bisa direplikasi di desa-desa lain di Sragen, bahkan di luar kabupaten.
BERITA17/04/2025 | Humas
BAZNAS Sragen Dukung Program Mudik Gratis 2025: Sinergi untuk Kebahagiaan Warga Perantauan
BAZNAS Sragen Dukung Program Mudik Gratis 2025: Sinergi untuk Kebahagiaan Warga Perantauan
Assalamualaikum, Sahabat BAZNAS Alhamdulillah, menyambut datangnya Hari Raya Idul Fitri 1446 H, BAZNAS Kabupaten Sragen kembali menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan program sosial yang bermanfaat langsung bagi masyarakat. Salah satu kontribusi penting tahun ini adalah keterlibatan dalam Program Mudik Gratis 2025, yang menjadi bentuk nyata sinergi antara BAZNAS Sragen bersama Pemerintah Kabupaten Sragen, Dinas Perhubungan Sragen, Pemerintah Provinsi Jawa Tengah, Bank Jateng, dan Jasa Raharja. Rombongan pemudik diberangkatkan secara terpusat dari Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Jakarta, menuju Kabupaten Sragen dengan menggunakan armada bus yang telah disiapkan oleh panitia. Program ini secara khusus ditujukan bagi warga Sragen yang bekerja atau merantau di wilayah Jabodetabek dan ingin pulang kampung untuk merayakan lebaran bersama keluarga tercinta. Setibanya di Sragen, para pemudik disambut hangat di halaman Kantor Terpadu Pemda Sragen. Penyambutan ini dilakukan langsung oleh Bupati Sragen, Sigit Pamungkas, S.IP., M.A., sebagai bentuk apresiasi dan perhatian dari pemerintah daerah kepada warganya yang telah menempuh perjalanan panjang untuk kembali ke kampung halaman. Dalam sambutannya, Bupati menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak yang telah bersinergi dalam mewujudkan program ini. Ia juga menekankan pentingnya menjaga semangat kebersamaan dan kepedulian sosial, terutama dalam momentum Ramadhan dan Idul Fitri yang sarat nilai kemanusiaan dan spiritual. “Program ini sangat berarti, tidak hanya untuk membantu masyarakat yang membutuhkan, tetapi juga sebagai wujud perhatian dan kehadiran pemerintah bersama lembaga-lembaga sosial seperti BAZNAS Sragen dalam setiap fase kehidupan masyarakat,” ungkap Bupati Sigit. Harapannya program mudik gratis ini dapat terus dilanjutkan dan ditingkatkan dari tahun ke tahun, sebagai bagian dari misi kemanusiaan dan pelayanan publik yang inklusif. Kegiatan ini sekaligus menjadi refleksi dari semangat berbagi yang digaungkan di bulan penuh berkah. Semoga partisipasi semua pihak dalam program ini menjadi pahala jariyah yang terus mengalir dan membawa manfaat berkelanjutan bagi umat.
BERITA28/03/2025 | Humas
Bupati Sragen Panen Melon BAZNAS, Dorong Pemberdayaan Petani melalui Perkebunan Modern Melon Berbasis Greenhouse
Bupati Sragen Panen Melon BAZNAS, Dorong Pemberdayaan Petani melalui Perkebunan Modern Melon Berbasis Greenhouse
Sragen – Bupati Sragen, Sigit Pamungkas, melakukan kunjungan kerja ke perkebunan modern berbasis greenhouse milik kelompok tani Tani Lancar Barokah yang berada di Dukuh Pilangrejp, Desa Puro, Kecamatan Karangmalang. Perkebunan binaan BAZNAS Sragen ini mendapat apresiasi langsung dari Bupati karena dinilai memiliki potensi besar sebagai destinasi wisata edukasi sekaligus wisata petik buah melon. Didampingi jajaran Forkopimda, termasuk Kapolres Sragen AKBP Petrus Parningotan Silalahi, Ketua TP PKK Kabupaten Sragen Ny. Linda Sigit Pamungkas, Sekda, serta sejumlah Kepala OPD, Bupati meninjau langsung fasilitas greenhouse dan turut serta dalam kegiatan panen melon. Ia juga berkesempatan mencicipi hasil panen sebagai bagian dari momen berbuka puasa bersama. Perkebunan ini membudidayakan tiga varietas unggulan, yakni Melon Sweet Series D165, Melon The Blues, dan Honey Globe. Ketiga jenis melon tersebut dikenal memiliki rasa yang manis, segar, serta tekstur yang renyah dan berkualitas tinggi. Dalam sambutannya, Bupati Sigit menyampaikan bahwa sektor hortikultura, khususnya melon, memiliki nilai ekonomi yang tinggi dan menjadi salah satu alternatif pertanian yang menjanjikan bagi masyarakat. “Terima kasih kepada BAZNAS Sragen yang telah menginisiasi dan mendukung pengembangan greenhouse melon di beberapa wilayah di Kabupaten Sragen. Selain memberikan bantuan dana sebesar Rp15 juta, BAZNAS Sragen juga menyediakan benih, pendampingan teknis, serta menjamin aspek pemasaran hasil panen. Ini merupakan langkah nyata dalam memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat melalui pemberdayaan sektor pertanian,” ujarnya. Program ini merupakan bagian dari inisiatif Lumbung Pangan BAZNAS yang berfokus pada pemberdayaan petani mustahik. Komoditas yang dikembangkan tidak hanya melon, tetapi juga beras dan jagung. Khusus untuk budidaya melon, program ini didanai melalui dana zakat dari para ASN dan pegawai BUMD di Kabupaten Sragen. “Bertani melon memberikan nilai ekonomis yang lebih tinggi. Dengan luas lahan sekitar 500 meter persegi, petani dapat memperoleh hasil berkisar antara Rp20 juta hingga Rp25 juta per masa panen. Angka ini lebih tinggi dibandingkan hasil dari lahan sawah untuk padi, yang pada umumnya hanya mencapai Rp18 juta,” jelas Mustaqim. Ia juga berharap agar keberhasilan petani melon binaan BAZNAS Sragen dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat lainnya, khususnya pemilik pekarangan atau lahan kosong, untuk mengembangkan pertanian yang lebih produktif dan bernilai tinggi. Dengan dukungan penuh dari BAZNAS Sragen serta sinergi antarinstansi, perkebunan melon modern ini diharapkan mampu menjadi model pertanian berkelanjutan yang mendukung kemandirian ekonomi lokal di Kabupaten Sragen.
BERITA26/03/2025 | Humas
Safari Ramadhan Membasuh Luka Palestina
Safari Ramadhan Membasuh Luka Palestina
Sahabat BAZNAS, Alhamdulillah kegiatan safari Ramadhan Membasuh Luka Palestina bersama Syech Ahmad Hassan Mohammad Hussain yang laksanakan pada tanggal 20-21 Maret 2025 berjalan dengan lancar. Rangkaian awal kegiatan ini dimulai dari Shalat Dzuhur berjamaah di masjid BAZNAS. Kemudian Sesi kedua dilaksanakan Sholat Isya dan Tarawih di masjid Jami' Sukodono kemudian Sholat Subuh berjamaah di Masjid Besar Kauman Sragen bersama Bupati Sragen Sigit Pamungkas, S.IP., M.A. Dalam kegiatan ini dilaksanakan juga penggalangan dana Solidaritas untuk Palestina, Alhamdulillah antusias masyarakat dari berbagai elemen sangatlah luar biasa dalam bersatu padu mengumpulkan infaq terbaiknya untuk Palestina. Alhamdulillah hingga saat ini terkumpul Rp 117.694.400 . Semoga menjadi pahala jariyah bagi kita semua, dan menjadi manfaat bagi saudara saudara kita di Palestina yang nantinya akan disalurkan langsung melalui BAZNAS RI.
BERITA21/03/2025 | Humas
Sinergi BAZNAS Sragen dan Pemkab Sragen dalam Safari Ramadhan 1446 H: Wujud Kepedulian untuk Masyarakat Desa dengan Kemiskinan Ekstrem
Sinergi BAZNAS Sragen dan Pemkab Sragen dalam Safari Ramadhan 1446 H: Wujud Kepedulian untuk Masyarakat Desa dengan Kemiskinan Ekstrem
Dalam semangat berbagi dan mempererat ukhuwah di bulan suci Ramadhan 1446 Hijriah, BAZNAS Kabupaten Sragen turut berperan aktif dalam mendukung kegiatan Safari Ramadhan yang diselenggarakan bersama Pemerintah Kabupaten Sragen. Kegiatan ini merupakan bentuk sinergi nyata antara lembaga zakat dan pemerintah daerah dalam upaya meringankan beban masyarakat, khususnya di wilayah yang tergolong sebagai desa dengan tingkat kemiskinan ekstrem. Melalui program ini, BAZNAS Sragen mendistribusikan Paket Sembako Safari Ramadhan ke 21 desa prioritas yang tersebar di beberapa kecamatan di Kabupaten Sragen. Penyaluran bantuan dipusatkan di masjid-masjid wilayah setempat, yang sekaligus menjadi pusat kegiatan ibadah dan sosial masyarakat selama bulan Ramadhan. Bupati Sragen, Sigit Pamungkas, S.IP., M.A., hadir secara langsung dalam kegiatan ini untuk menyerahkan secara simbolis paket sembako kepada warga penerima manfaat. Kehadiran beliau bersama jajaran Pemerintah Kabupaten Sragen menjadi wujud komitmen bersama dalam mendukung program-program pengentasan kemiskinan berbasis spiritual dan sosial. Dalam sambutannya, Bupati Sigit menyampaikan apresiasi atas sinergi yang terjalin antara BAZNAS dan Pemkab Sragen. Ia menekankan pentingnya kolaborasi lintas sektor dalam mewujudkan pembangunan yang merata dan menyentuh kelompok masyarakat yang paling membutuhkan. Lebih dari sekadar bantuan materi, kegiatan Safari Ramadhan ini menjadi momentum penguatan nilai-nilai sosial, spiritual, dan kebersamaan. Melalui kegiatan ini pula, BAZNAS Sragen menegaskan perannya sebagai mitra strategis pemerintah daerah dalam pembangunan sosial dan pemberdayaan masyarakat berbasis zakat. BAZNAS Sragen akan terus berkomitmen untuk menghadirkan program-program yang berdampak langsung kepada masyarakat, serta memperluas jangkauan bantuan kepada kelompok rentan, agar tercipta masyarakat Sragen yang lebih sejahtera, berdaya, dan berkeadilan.
BERITA07/03/2025 | Humas
Perbedaan Zakat Mal dan Zakat Fitrah: Pengertian, Waktu, dan Ketentuannya
Perbedaan Zakat Mal dan Zakat Fitrah: Pengertian, Waktu, dan Ketentuannya
Pengertian Zakat dalam Islam Zakat adalah salah satu rukun Islam yang wajib ditunaikan oleh setiap muslim yang mampu. Dalam ajaran Islam, zakat terbagi menjadi dua jenis, yaitu zakat mal dan zakat fitrah. Meski sama-sama zakat, keduanya memiliki perbedaan dari segi pengertian, waktu pembayaran, jenis harta yang dizakatkan, hingga penerimanya. Pengertian Zakat Mal Zakat mal adalah zakat yang dikenakan pada harta kekayaan yang dimiliki seorang muslim, dengan syarat harta tersebut telah memenuhi nisab (batas minimum harta yang wajib dizakatkan) dan haul (telah dimiliki selama satu tahun). Contoh harta yang wajib dizakatkan: Penghasilan atau pendapatan Emas dan perak Hasil pertanian Hewan ternak Hasil perdagangan Investasi dan tabungan Pengertian Zakat Fitrah Zakat fitrah adalah zakat yang wajib dikeluarkan oleh setiap muslim, baik kaya atau miskin, sebagai bentuk penyucian diri di bulan Ramadhan. Zakat fitrah diwajibkan menjelang Idul Fitri, sebagai bentuk kepedulian sosial agar semua umat Islam bisa merayakan hari raya dengan layak. Besaran Zakat Fitrah Zakat fitrah dibayarkan dalam bentuk makanan pokok (misalnya beras) sebesar 2,5 kg atau 3,5 liter per jiwa. Bisa juga dibayarkan dalam bentuk uang sesuai harga makanan pokok yang berlaku. Perbedaan Zakat Mal dan Zakat Fitrah Perbedaan Zakat Mal Zakat Fitrah Pengertian Zakat harta kekayaan Zakat penyucian diri menjelang Idul Fitri Waktu Pembayaran Setelah harta mencapai nisab dan haul (1 tahun) Menjelang Idul Fitri, sebelum shalat Ied Sifatnya Wajib bagi yang hartanya cukup nisab Wajib bagi setiap muslim, termasuk bayi yang lahir sebelum Idul Fitri Bentuk Zakat Uang atau harta sesuai jenisnya Makanan pokok atau uang senilai makanan pokok Tujuan Membersihkan harta dan mendukung kesejahteraan sosial Membersihkan jiwa dan membantu fakir miskin merayakan Idul Fitri Meski sama-sama kewajiban zakat, zakat mal dan zakat fitrah memiliki fokus yang berbeda. Zakat mal berhubungan dengan harta kekayaan dan berfungsi menyucikan harta, sementara zakat fitrah berhubungan dengan jiwa dan kesucian diri di penghujung Ramadhan. Dengan memahami perbedaan ini, kita bisa lebih sadar dan tertib dalam menunaikan kewajiban zakat sesuai tuntunan agama.
BERITA07/03/2025 | Humas
Rumah Sehat BAZNAS Sragen Gelar Program Gerakan Mata Sehat Bercahaya
Rumah Sehat BAZNAS Sragen Gelar Program Gerakan Mata Sehat Bercahaya
Rumah Sehat BAZNAS Sragen bekerja sama dengan Yayasan Amal Mata Indonesia (YAMI) melaksanakan Program Gerakan Mata Sehat Bercahaya di dua lokasi, yaitu Pondok Pesantren An-Naim Ajisoko dan Pondok Pesantren Al-Mukmin Kabupaten Sragen. Kegiatan ini dilaksanakan secara gratis pada hari Kamis, tanggal 06 Maret 2025. Program Gerakan Mata Sehat Bercahaya bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kesehatan mata santri di Pondok Pesantren An-Naim Ajisoko dan Pondok Pesantren Al-Mukmin. Kegiatan ini juga merupakan bagian dari upaya Rumah Sehat BAZNAS Sragen dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama dalam bidang kesehatan mata. Rangkaian kegiatan dimulai dari edukasi kesehatan mata, registrasi peserta, skrining mata dengan Snellen Chart, pemeriksaan refraksi mata oleh Tim YAMI, pemilihan frame kacamata, dan penginputan data. Kegiatan ini melibatkan 1 dokter, 1 perawat, 2 admin, 1 driver, dan 3 tim YAMI. Jumlah peserta santri yang mengikuti kegiatan ini adalah 200 orang. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 08.00 sampai pukul 15.00 WIB dengan kondisi cuaca cerah.
BERITA07/03/2025 | Humas
PENGUMUMAN AKHIR PENERIMAAN RELAWAN RAMADHAN DAN CONTENT CREATOR BAZNAS SRAGEN
PENGUMUMAN AKHIR PENERIMAAN RELAWAN RAMADHAN DAN CONTENT CREATOR BAZNAS SRAGEN
Assalamualaikum Sahabat BAZNASPengumuman, Berikut Nama Relawan Ramadhan 1446 H dan Content Creator BAZNAS Sragen yang lulus tahap seleksi Akhir.Harap Hadir pada :Hari/Tanggal : Jumat, 28 Februari 2025Waktu : Pukul 08.00 WIBTempat : Kantor BAZNAS Sragen*Catatan : harap hadir tepat waktu dengan mengenakan pakaian batik, rapi dan bersepatu.
BERITA27/02/2025 | Humas
RUMAH SEHAT BAZNAS Kabupaten Sragen Gelar Vaksinasi Influenza untuk Imam, Marbot, dan Petugas Masjid
RUMAH SEHAT BAZNAS Kabupaten Sragen Gelar Vaksinasi Influenza untuk Imam, Marbot, dan Petugas Masjid
Dalam rangka meningkatkan kesadaran dan kesehatan masyarakat menjelang bulan suci Ramadan, RUMAH SEHAT BAZNAS Kabupaten Sragen menggelar vaksinasi influenza untuk Imam, marbot, dan petugas masjid se-Kabupaten Sragen. Kegiatan ini dilaksanakan di Klinik Rumah Sehat BAZNAS Kabupaten Sragen.Vaksinasi influenza ini bertujuan untuk melindungi kesehatan dan meningkatkan daya tahan tubuh imam, marbot, dan petugas masjid, serta mencegah risiko penyakit menular. Dengan demikian, diharapkan dapat mengurangi risiko penyebaran penyakit influenza dan meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya kesehatan.Kegiatan vaksinasi influenza ini diberikan secara gratis kepada marbot masjid yang memenuhi kriteria yang telah ditentukan. RUMAH SEHAT BAZNAS Kabupaten Sragen juga menyediakan fasilitas kesehatan lainnya, seperti pemeriksaan kesehatan dan pengobatan.Dengan kegiatan ini, BAZNAS Kabupaten Sragen menunjukkan komitmennya dalam meningkatkan kesehatan dan kesadaran masyarakat, terutama menjelang bulan suci Ramadan.
BERITA24/02/2025 | Humas
PENGUMUMAN SELEKSI ADMINISTRASI RELAWAN RAMADHAN 1446 H
PENGUMUMAN SELEKSI ADMINISTRASI RELAWAN RAMADHAN 1446 H
Assalamualaikum Sahabat BAZNASberikut ini daftar nama pelamar Relawan Ramadhan 1446H/2025 BAZNAS Sragen yang lulus seleksi Administrasi.Harap Hadir pada :Hari/Tanggal : Kamis, 20 Februari 2025Waktu : Pukul 09.00 WIBTempat : Kantor BAZNAS Sragen*Catatan : harap hadir tepat waktu dengan mengenakan pakaian bebas, rapi dan bersepatu.
BERITA17/02/2025 | Humas
PENGUMUMAN SELEKSI ADMINISTRASI CONTENT CREATOR BAZNAS SRAGEN 2025
PENGUMUMAN SELEKSI ADMINISTRASI CONTENT CREATOR BAZNAS SRAGEN 2025
Assalamualaikum Sahabat BAZNASberikut ini daftar nama pelamar Relawan Content Creator BAZNAS Sragen yang lulus seleksi Administrasi.Harap Hadir pada :Hari/Tanggal : Kamis, 20 Februari 2025Waktu : Pukul 09.00 WIBTempat : Kantor BAZNAS Sragen*Catatan : harap hadir tepat waktu, membawa Laptop dan mengenakan pakaian bebas, rapi serta bersepatu.
BERITA17/02/2025 | Humas
OPEN RECRUITMENT RELAWAN BAZNAS-CONTENT CREATOR
OPEN RECRUITMENT RELAWAN BAZNAS-CONTENT CREATOR
Assalamualaikum Sahabat BAZNAS,Telah dibuka Recruitment Content Creator(dibutuhkan 1 orang terpilih) untuk bergabung bersama BAZNAS Sragen dalam melayani umat.Persyaratan dan mekanisme sudah tertera dalam poster. silahkan dibaca dengan cermat dan segera submit sebelum tanggal 15 Februari 2025.#BAZNASSragen #baznas #lokersragen #sragenkita #infolokersragen
BERITA09/02/2025 | Humas
Open Recruitment Relawan Ramadhan  1446h/2025
Open Recruitment Relawan Ramadhan 1446h/2025
Assalamualaikum Sahabat BAZNAS,Telah dibuka Recruitment Relawan Ramadhan 1446 untuk bergabung bersama BAZNAS Sragen dalam melayani umat.Persyaratan dan mekanisme sudah tertera dalam poster. silahkan dibaca dengan cermat dan segera submit sebelum tanggal 15 Februari 2025.#BAZNASSragen #baznas #relawanramadhhan #infolokersragen
BERITA09/02/2025 | Humas
Info Rekening Zakat

Info Rekening Zakat

Mari tunaikan zakat Anda dengan mentransfer ke rekening zakat.

BAZNAS

Info Rekening Zakat